Lokasi
Australia
Siswa internasional
6999
Peringkat Dunia THE
201
Queensland University of Technology (QUT) adalah universitas muda yang berwawasan global. Universitas ini memiliki lebih dari 50.000 mahasiswa yang berasal dari 140 negara. QUT berambisi, siap menghadapi beragam tantangan baru, dan berfokus pada masa depan. Universitas ini berupaya untuk menghubungkan para mahasiswanya dengan dunia kerja melalui pembelajaran praktik langsung yang mempersiapkan para lulusan untuk meniti karier di masa depan.
Program-program studi di universitas ini mempersiapkan para mahasiswa untuk terjun ke dunia kerja dengan keterampilan yang dibutuhkan untuk berkarier di Australia maupun di luar negeri. Mahasiswa dapat memilih dari lebih dari 100 program studi yang relevan dengan dunia kerja dan menjadikan minat mereka sebagai karier yang bermanfaat. QUT menawarkan program-program studi dalam bidang arsitektur dan lingkungan binaan, bisnis, komunikasi, seni kreatif, desain, teknik, bahasa Inggris dan program-program jalur, kesehatan, teknologi informatika dan permainan, peradilan, hukum, matematika dan ilmu data, sains serta pengajaran dan pendidikan.
QUT berkomitmen untuk menciptakan peluang yang menghubungkan para mahasiswa dengan industri, dan mencapai hal ini melalui penempatan terintegrasi, magang, dan proyek kolaboratif di dunia kerja. Para staf pengajar universitas ini memegang posisi konsultasi utama di industri dan mengerjakan proyek-proyek industri, di mana mereka sering melibatkan para mahasiswa. QUT menduduki peringkat No. 1 di Queensland dan peringkat 111-120 secara global dalam hal kesiapan kerja lulusan (QS Graduate Employability Rankings 2022).
Kegiatan penelitian di QUT diarahkan untuk mengatasi masalah-masalah penting yang dihadapi saat ini. Pendekatan lintas bidang dari universitas ini terhadap penelitian tidak hanya menjadikannya lebih relevan di dunia modern, tetapi juga menyediakan lingkungan belajar yang transformatif bagi para mahasiswa, sehingga memungkinkan mereka untuk mengasah beragam keterampilan penelitian, menjelajahi lingkungan kerja yang lebih luas, dan menciptakan dampak nyata melalui kerjasama dengan industri.
TEQSA PRV12079
Di QUT, mahasiswa akan menemukan 100 program studi baru .
QUT menawarkan gelar arsitektur, manajemen konstruksi, dan perencanaan kota yang diakui secara global.
Para mahasiswa lulus dari fakultas bisnis top 1% terbaik di dunia.
Mahasiswa dipersiapkan untuk meniti karier di bidang studi media dan komunikasi.
Mahasiswa dapat bertemu dengan rekan-rekan yang berpikiran serupa, mengerjakan proyek-proyek dunia kerja dan lulus dengan keahlian yang unik dan siap kerja.
Mahasiswa menemukan solusi untuk permasalahan dunia kerja dan mengembangkan gaya mereka dalam lingkungan yang kreatif dan praktikal.
Para mahasiswa meraih akreditasi profesional dari Engineers Australia, yang memungkinkan mereka untuk praktik di Australia dan di luar negeri.
Mahasiswa mempelajari keterampilan dasar yang membantu mereka meraih gelar S1 atau S2 pilihan mereka dengan lebih cepat.
Para mahasiswa berlatih dengan teknologi terbaru di laboratorium berstandar industri, pusat simulasi, dan klinik yang merawat pasien sungguhan.
Mahasiswa menjelajahi, merancang, dan mengembangkan solusi perangkat lunak baru sebagai bagian dari program studi mereka, mempersiapkan diri untuk menjalani karier yang menarik di bidang teknologi informatika (TI), game, dan lingkungan interaktif.
Penempatan kerja di organisasi masyarakat dan pemerintah memungkinkan mahasiswa untuk mendapatkan koneksi industri yang bermanfaat.
Para mahasiswa mendapatkan pengalaman langsung dalam bidang advokasi, perdebatan, dan manajemen klien sejak hari pertama.
Mahasiswa memecahkan masalah dunia kerja dengan teknik matematika, komputasi, dan statistik tingkat lanjut.
Mahasiswa mendapatkan wawasan dan pengalaman praktik dari dosen tamu industri, kunjungan lapangan dan pengalaman kerja di laboratorium tercanggih di Australia.
Mahasiswa akan belajar berinovasi dan beradaptasi untuk mengelola proyek-proyek yang kompleks.
Mahasiswa akan mengikuti perkuliahan dengan percaya diri, setelah menyelesaikan penempatan pengalaman profesional.
QUT ingin para mahasiswanya sukses dalam perkuliahan mereka, sehingga menyediakan beasiswa bagi para mahasiswa internasional, demi membantu mereka meraih pencapaian terbaik melalui dukungan keuangan, pengalaman kerja dan peluang berjejaring. QUT memudahkan para mahasiswanya dengan memastikan bahwa untuk beberapa beasiswa, mahasiswa akan secara otomatis dipertimbangkan saat mendaftar ke QUT.
Ini adalah beasiswa prestasi untuk para calon mahasiswa sarjana dan pascasarjana internasional. Fitur dari beasiswa ini adalah sebagai berikut:
Persyaratannya sederhana dan terbuka untuk semua orang. Para mahasiswa tidak perlu mendaftar secara terpisah, hanya cukup mendaftar ke program studi QUT untuk dievaluasi.
Testimoni Mahasiswa QUT:
"Saya menerima Beasiswa Prestasi Internasional yang sangat meringankan beban keuangan orangtua saya. Saya sangat berterima kasih karena berkat beasiswa ini, saya dapat menikmati pendidikan yang luar biasa di QUT. Para staf sangat membantu dan suportif. Saya sangat menikmati perpaduan antara pengalaman praktik dan studi teoritis yang mempersiapkan saya untuk karier masa depan. Para dosen saya memiliki pengalaman industri yang luar biasa, dan mereka memberikan wawasan luar biasa tentang dunia kerja."
– Renaldy Lim - S1 Bisnis (Keuangan dan Ekonomi)
QUT memiliki 2 kampus dalam kota yang dinamis di pusat kota Brisbane: Gardens Point dan Kelvin Grove. Kampus-kampus tersebut terhubung dengan bis antar-jemput gratis yang dapat diakses setiap 15 menit. Para mahasiswa berada dekat dengan semua pusat keramaian, pusat budaya dan komersial yang dapat dicapai dengan berjalan kaki dari masing-masing pusat perbelanjaan. Kedua kampus menawarkan tempat pertunjukan dan seni, fasilitas kebugaran dan medis, toko-toko dan gerai makanan. Kampus Gardens Point berbatasan dengan Brisbane Botanic Gardens, dari situlah nama kampus tersebut berasal.
Para mahasiswa dapat mengakses ruang studi dan pembelajaran kolaboratif termasuk lokakarya dan pusat-pusat simulasi. Kawasan Pendidikan universitas ini menawarkan ruang-ruang belajar, ruang studi, serta area komunitas yang terhubung erat dengan alam dan teknologi. Area ini memiliki the Sphere—bola dunia LED digital yang menampilkan menu konten visual yang berubah-ubah. Terdapat pula The Cube, ruang digital interaktif canggih di Pusat Sains dan Teknik.
Lab Bloomberg Ekonomi dan Keuangan universitas memberikan para mahasiswa kesempatan untuk melakukan analisa keuangan dengan data aktual dan real-time. Para mahasiswa kesehatan QUT dapat bekerja dengan pasien sungguhan di bawah pengawasan para ahli kesehatan berpengalaman di klinik kesehatan dan ruang simulasi dalam kampus. Para Mahasiswa hukum dan peradilan dapat menguji keterampilan mereka dalam persidangan simulasi di QUT Moot court (ruang replika pengadilan). Hal ini menyediakan lingkungan yang realistis bagi para mahasiswa untuk mengasah keterampilan advokasi mereka, sambil mempelajari etika dan prosedur di ruang sidang.
Para mahasiswa di QUT mendapatkan pendidikan berkelas dunia di Brisbane, kota terbesar ke-3 di Australia yang juga merupakan tempat yang modern, ramah, dan multibudaya. Brisbane menawarkan kawasan perkotaan yang berkembang, atraksi alam, cuaca yang indah, serta beragam fasilitas untuk menikmati kegiatan di alam terbuka. Dengan iklim subtropis dan suasana yang dinamis dan multibudaya, Brisbane menawarkan salah satu kombinasi terbaik antara pendidikan berkualitas dan kehidupan yang dinamis di dunia.
QUT memberikan banyak kesempatan kepada para mahasiswa untuk terlibat dalam kegiatan sosial di kampus. Para mahasiswa dapat memilih dari 120 klub dengan fokus pada olahraga, budaya, musik, politik, agama atau minat khusus, atau memulai klub mereka sendiri untuk terhubung dengan rekan-rekan lain yang memiliki minat yang sama. Klub-klub ini menyelenggarakan acara sosialisasi seperti pesta dansa, makan malam formal, jalan-jalan, barbeque waktu makan siang, dan banyak lagi. Mengikuti klub adalah cara terbaik untuk berkumpul dengan rekan-rekan yang berpikiran serupa dari seluruh dunia, dan membangun persahabatan yang langgeng.
QUT menawarkan para mahasiswa banyak peluang untuk mewakili, terlibat dan terhubung melalui beragam olahraga – baik secara tim atau individual, sosial atau kompetitif – termasuk netball, tenis, sepak bola, e-sport, olahraga motor dan renang. Para mahasiswa internasional juga dapat mengikuti perayaan budaya dan perjalanan akhir pekan.
Para mahasiswa berkesempatan untuk mengikuti aneka peluang kerja sukarela, termasuk QUT Connectors di mana mereka dapat berkontribusi dalam membangun komunitas kampus yang dinamis dan membantu para mahasiswa baru menyesuaikan diri dengan kehidupan universitas. Cara lain untuk membantu mahasiswa lain agar berhasil dalam studi mereka adalah dengan berpartisipasi dalam Program Mentor Sejawat QUT, yang menjadikannya cara terbaik untuk berkontribusi.
QUT telah menghadirkan gelar pendidikan baru, yaitu gelar S1 Pendidikan Anak Usia Dini (0 hingga 5 tahun) yang tersedia mulai Semester 1, 2026. Program ini akan mengajarkan praktik-praktik terbaik dalam lingkungan anak usia dini, dengan fokus pada pembelajaran berbasis permainan dan peran guru dalam memperkaya dan memperluas permainan dan pembelajaran. Program ini sangat ideal bagi mereka yang bercita-cita menjadi guru taman kanak-kanak, tetapi tidak mengarah pada pendaftaran guru di Queensland. Tidak ada prasyarat mata pelajaran atau persyaratan non-akademik untuk mendaftar ke program studi ini.
Program baru Diploma Ilmu Arsitektur mengajarkan mahasiswa pengetahuan dan keterampilan dasar dalam bidang arsitektur sebelum mereka melanjutkan ke tahun kedua perkuliahan S1 Desain Arsitektur atau S1 Lingkungan Binaan (Honours). QUT adalah salah satu dari 100 universitas terbaik di seluruh dunia untuk bidang arsitektur dan lingkungan binaan, menurut QS World University Rankings by Subject 2024.
Program baru S2 Desain Strategis akan membekali mahasiswa dengan pengetahuan tingkat lanjut dalam desain strategis. Program ini dirancang untuk para ahli desain berpengalaman yang ingin melanjutkan pendidikan mereka, atau mereka yang berasal dari latar belakang lain yang ingin mendapatkan kualifikasi desain. Mahasiswa diajarkan untuk menerapkan metodologi desain untuk mengembangkan produk dan layanan melalui kreativitas, menghubungkan desain, keterlibatan masyarakat, dan tanggung jawab sosial perusahaan. Program ini juga mencakup kunjungan lapangan, ceramah dosen tamu, dan kolaborasi dengan perusahaan-perusahaan rekanan seperti ARM Hub, BMW Group + QUT Design Academy, dan Queensland Health, termasuk Herston Biofabrication Institute dan Clinical Excellence Queensland.
Program baru yang berdurasi 2 tahun, S2 Ilmu Data dirancang untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan khusus di bidang yang banyak diminati, mengajarkan mereka cara mengolah data menjadi hasil yang berdampak bagi organisasi.
Sebagai lembaga penelitian utama untuk penggalian dan analisa data di Australia, QUT menghubungkan para mahasiswa dengan industri-industri rekanan terkemuka serta penelitian ilmu data terbaru.
Mendaftar ke QUT sangatlah mudah. Para mahasiswa hanya perlu mengirimkan pendaftaran perkuliahan melalui Portal Pendaftaran QUT. Para pendaftar kemudian akan diarahkan untuk membuat akun, dan dari sana mereka dapat memulai proses pendaftaran.
Para pendaftar perlu menyertakan seluruh dokumen pendukung termasuk:
QUT menerima hasil kemahiran bahasa Inggris dari beberapa tes yang diakui, yang diikuti dalam 2 tahun terakhir. Para mahasiswa harus membaca informasi lengkap di halaman masing-masing program. Universitas ini menerima hasil dari tes-tes bahasa Inggris berikut:
Jika para mahasiswa belum memenuhi skor tes bahasa Inggris yang disyaratkan, atau belum memenuhi persyaratan bahasa Inggris untuk jurusan pilihan mereka, universitas ini dapat menawarkan paket perkuliahan, yang menggabungkan program gelar dengan program bahasa Inggris atau program jalur di QUT College untuk membantu mahasiswa mencapai tingkat kemahiran bahasa Inggris yang diperlukan.
Langkah 1
Choose the best three courses you’re most likely to pursue.
Langkah 2
Get an instant in-principle offer for courses with the IDP FastLane tag.
Langkah 3
Fill out the form once and use it to apply to multiple courses.
Dengan 'Offer in Principle' dari FastLane, Anda akan mengetahui apakah Anda dapat diterima dalam hitungan menit!
Pilih institusi dan mata kuliah
Buat profil akademik Anda
Kirimkan permohonan Anda untuk 'Offer in Principle'
Institusi pilihan Anda akan mengirimkan keputusan dalam hitungan menit!
Bersiaplah untuk mendaftar dengan konselor ahli