Lokasi
Australia
Siswa internasional
6500
Peringkat Dunia THE
251
Dalam hal mempersiapkan karier masa depan, tidak ada tempat yang lebih baik dari Tasmania. Selain menikmati gaya hidup yang luar biasa dan pembelajaran langsung yang berfokus pada industri, para mahasiswa juga dapat berbaur dengan salah satu lingkungan alam paling spektakuler di dunia.
Dengan kota-kota yang dinamis, pantai, padang salju, dan Taman Nasional yang spektakuler, Tasmania adalah tempat di mana para mahasiswa dapat melatih diri mereka sendiri untuk berpikir dan belajar tidak hanya di dalam kelas. Seluruh pulau ini berfungsi sebagai kampus bagi mahasiswa.
Fasilitas-fasilitas kampus mencakup banyak ruang pembelajaran khusus dengan fokus pada pembelajaran yang praktis dan otentik. Australian Maritime College (Perguruan Tinggi Maritim Australia) memiliki simulator perkapalan dan laboratorium desain angkatan laut yang mutakhir. Mahasiswa keperawatan belajar di bangsal rumah sakit yang disimulasikan secara realistis dan berteknologi tinggi. Dan HIT Lab memungkinkan para mahasiswa mengeksplorasi teknologi antarmuka manusia-komputer terbaru.
Melalui kunjungan lapangan, penempatan kerja, dan program keberlanjutan, banyak mata kuliah universitas ini yang juga memungkinkan para mahasiswa untuk membawa studi mereka ke alam terbuka Tasmania, dan ke lingkungan industri yang spesifik.
Pengalaman dunia nyata ini membuat mahasiswa lebih siap kerja dan siap pakai, sekaligus memberi mereka kesempatan untuk terlibat dengan komunitas yang ramah. Selain itu, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman Australia yang khas dan tak terlupakan.
Mahasiswa dapat memilih dari pilihan program sarjana dan pascasarjana yang sangat baik. Semuanya memiliki peringkat yang tinggi, dan universitas ini sangat dikenal akan keunggulan program-program ilmu pertanian, keperawatan, oseanografi, dan hukum.
Para mahasiswa internasional disambut dengan ramah, dengan setiap kampus menyediakan budaya yang semarak dan beragam. Tasmania merupakan pulau para insan kreatif dan penuh rasa ingin tahu. Dari manapun para mahasiswa berasal, mereka akan menjadi bagian dari komunitas kolaboratif yang ramah.
Ada banyak layanan dukungan akademik dan keuangan khusus yang tersedia untuk membantu mahasiswa pindah dan berkuliah di University of Tasmania, termasuk beasiswa internasional khusus.
Para mahasiswa yang memilih untuk mendaftar ke University of Tasmania dijamin akan mendapatkan pengalaman yang berkualitas tinggi. Hal ini diperkuat dengan tingkat keberhasilan para lulusan yang sangat baik, dengan 94% mahasiswa menemukan pekerjaan purnawaktu dalam waktu 3 bulan setelah menyelesaikan perkuliahan.
Universitas ini juga terus berupaya untuk melakukan perbaikan, oleh karena itu universitas telah memulai program 'Quality Matters' untuk memastikan bahwa semua mata kuliah memenuhi standar pendidikan yang diharapkan. Hal ini membantu para pemimpin mata kuliah untuk mempersiapkan unit-unit pembelajaran yang efektif dan profesional, yang memberikan informasi paling berharga kepada para mahasiswa dengan cara yang efektif.
Para mahasiswa akan belajar dari para pakar di bidangnya yang telah menjalani pelatihan ekstensif, baik di dalam bidang studi mereka maupun dalam cara mempresentasikan dan menyampaikan pengetahuan mereka kepada para mahasiswa. Terdapat pula akses ke beragam layanan dukungan yang ekstensif jika para mahasiswa membutuhkan bantuan akademik tambahan, atau jika mereka perlu menyampaikan kekhawatiran tentang kualitas program mereka.
University of Tasmania baru-baru ini mengumumkan serangkaian beasiswa bagi mahasiswa internasional yang memulai perkuliahan mereka di tahun 2025.
Beragam beasiswa ini dirancang untuk membantu para mahasiswa dalam hal biaya hidup, memberikan mahasiswa dukungan terbaik untuk meraih kesuksesan, dimana mereka dapat berfokus pada perkuliahan mereka tanpa perlu khawatir mengenai biaya perkuliahan.
Beragam beasiswa tersebut tersedia bagi para mahasiswa yang membutuhkan bantuan keuangan atau mereka yang mencari pengakuan atas keunggulan dan prestasi akademik mereka. Para mahasiswa dapat mengajukan permohonan pendanaan untuk membantu perpindahan mereka atau biaya untuk belajar bahasa Inggris.
Para mahasiswa internasional dapat mendaftar ke program studi mereka dan beasiswa yang relevan pada saat yang bersamaan.
Para mahasiswa dapat mempelajari lebih lanjut mengenai beragam beasiswa yang ditawarkan oleh universitas ini. Informasi lengkap tentang cara mendaftar dan batas waktu pendaftaran dapat dibaca di situs resmi universitas ini.
Di seluruh kampus University of Tasmania, mahasiswa dapat menikmati berbagai fasilitas modern serta sumber daya yang dibutuhkan untuk membantu mereka meraih kesuksesan. Dari ruang belajar modern untuk perkuliahan dan lokakarya, hingga laboratorium khusus dan sumber daya perpustakaan yang luas, para mahasiswa diberikan banyak kemudahan dalam perjalanan studi mereka.
Kampus Hobart memiliki gedung Hedberg yang baru, sebuah ruang belajar khusus untuk mahasiswa musik, media dan seni pertunjukan. Mahasiswa di kampus Rozelle Sydney akan menikmati manfaat dari koneksi yang erat dengan sektor medis setempat, saat mereka menyelesaikan studi keperawatan.
Universitas ini juga menawarkan berbagai pilihan akomodasi di dalam kampus, termasuk asrama komunal dan apartemen mandiri. Sebagian besar berada dalam jarak berjalan kaki singkat dari fasilitas utama kampus, dan beberapa lainnya sedikit lebih jauh bagi mereka yang lebih memilih lokasi yang lebih tenang dari kota.
Semua apartemen dan kampus mahasiswa bersih, aman dan nyaman, dikawal oleh tim keamanan universitas yang siap membantu jika para mahasiswa memerlukan bantuan.
Mahasiswa yang memilih untuk berkuliah di University of Tasmania akan menikmati budaya kampus yang aman dan beragam. Universitas ini sangat memprioritaskan keterbukaan dan rasa hormat terhadap mahasiswa dari semua latar belakang, sehingga semua mahasiswa dapat berkuliah dengan aman dan nyaman.
Unit Komunitas Aman dan Adil University of Tasmania hadir untuk menangani segala kekhawatiran atau masalah terkait keselamatan mahasiswa. Unit ini bertujuan untuk identifikasi dan intervensi dini terhadap perilaku apa pun yang dapat mengganggu keselamatan dan kesejahteraan mahasiswa.
Universitas ini juga memiliki tim keamanan sendiri yang siap membantu para mahasiswa di kampus. Mahasiswa dapat mengunduh aplikasi SafeZone secara gratis, yang dilengkapi dengan tombol darurat yang akan langsung menghubungi tim keselamatan dan keamanan ketika bantuan mendesak diperlukan.
Layanan keamanan universitas ini terdiri dari para staf keamanan terlatih yang bertugas sepanjang hari setiap hari dari ruang kontrol pusat untuk semua kampus.
University of Tasmania terus berinvestasi untuk sumber daya dan pengembangan baru agar dapat memberikan kesempatan terbaik bagi para mahasiswa, supaya mereka dapat meraih kesuksesan. Sebuah proyek transformasi kampus baru senilai jutaan dolar sedang berlangsung, yang membangun kampus-kampus baru di bagian selatan dan utara yang menarik dan khas. Kampus-kampus ini akan memiliki bangunan, fasilitas dan infrastruktur baru, yang semuanya dirancang untuk masa depan pendidikan, menjamin mahasiswa dapat tinggal dan belajar di lingkungan yang komprehensif dan inspiratif untuk tinggal dan belajar.
Universitas ini terus melakukan berbagai proyek penelitian yang akan meningkatkan taraf kehidupan masyarakat lokal dan internasional. Hampir 97% dari penelitian universitas ini dinilai melebihi standar dunia, dengan pendapatan penelitian sebesar AUD 114 juta yang dihasilkan pada tahun 2020 dan memiliki 400 mitra penelitian di berbagai industri.
Mahasiswa yang lulus dari University of Tasmania dipersiapkan dengan baik untuk karier mereka di masa depan. Angka-angka terbaru menunjukkan bahwa 93% lulusan bekerja penuh waktu dalam 3 tahun setelah menyelesaikan gelar mereka.
Lulusan University of Tasmania mendapatkan gaji penuh waktu rata-rata sebesar AUD 91.300, yang berarti AUD 4.100 lebih tinggi dari gaji rata-rata nasional.
Untuk membantu para mahasiswa meraih kesuksesan, terdapat sejumlah layanan dukungan karier, yang membantu menghubungkan para mahasiswa dengan para pemberi kerja melalui program-program penempatan dan menyediakan mereka beragam keterampilan penting yang dibutuhkan untuk mendaftar pekerjaan.
University of Tasmania menawarkan berbagai pilihan gelar umum dan spesialis di tingkat sarjana dan pascasarjana. Pilihan gelar ganda, gelar jalur pembelajaran atau penelitian, magang, belajar di luar negeri dan pertukaran, dan banyaknya pilihan mata kuliah, memberikan mahasiswa fleksibilitas untuk menyesuaikan pengalaman belajar mereka dengan kebutuhan masing-masing.
Untuk membantu mahasiswa yang belum memenuhi persyaratan masuk akademik atau bahasa Inggris, universitas ini juga menawarkan program-program bahasa Inggris dan program studi dasar, yang membantu mahasiswa untuk mempelajari keahlian yang dibutuhkan untuk melanjutkan ke program studi yang diinginkan.
Universitas ini memiliki sejumlah pusat penelitian dan perguruan tinggi, termasuk 4 institut terkemuka di dunia yang mengajarkan program-program khusus dan melakukan penelitian mutakhir:
Langkah 1
Choose the best three courses you’re most likely to pursue.
Langkah 2
Get an instant in-principle offer for courses with the IDP FastLane tag.
Langkah 3
Fill out the form once and use it to apply to multiple courses.
Dengan 'Offer in Principle' dari FastLane, Anda akan mengetahui apakah Anda dapat diterima dalam hitungan menit!
Pilih institusi dan mata kuliah
Buat profil akademik Anda
Kirimkan permohonan Anda untuk 'Offer in Principle'
Institusi pilihan Anda akan mengirimkan keputusan dalam hitungan menit!
Bersiaplah untuk mendaftar dengan konselor ahli